Tentang SIANAS

Aplikasi Sistem Informasi Anak Asuh atau disingkat SIANAS mulai diluncurkan pada awal Tahun Ajaran 2011/2012. SIANAS dikembangkan dengan platform PHP menggunakan Code Igniter (CI) sebagai framework. SIANAS pertama kali dibuat oleh Bernadus Bastian Sulistiyo, diperbaiki (debugging) oleh Yonathan Dri Handarkho dan dikembangkan selanjutnya oleh team IT dari CV. Omah IT Yogyakarta.

SIANAS, merupakan aplikasi web based yang menawarkan banyak kemudahan. Dengan mengaksesnya melalui http://sianas.anakanakterang.web.id, donatur dapat melihat profil anak asuh yang akan dibantu, memilih anak asuh, mengonfirmasi transfer dana, hingga melihat data dan laporan per anak asuh. Bagi yang belum menjadi donatur, SIANAS menawarkan registrasi langsung dengan proses yang sederhana.

Harapannya agar fitur-fitur yang terdapat pada SIANAS dapat membantu para donatur untuk memberikan donasi, serta melihat laporan tentang anak asuh yang dibantunya.

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)